Thursday, March 28, 2019

Cara Membuat Bolu/Kue Pisang Mudah Menggunakan Rice cooker

Cara membuat Bolu Pisang

 

Cara membuat Bolu Pisang
Cara membuat Bolu Pisang

hallo guyss kali ini saya akan share tutorial cara membuat bolu menggunakan Rice cooker.
jika kalian ingin membuat bolu tapi tidak memiliki Oven dan hanya membuatnya untuk coba coba atau sekali-sekali buat kue maka kalian bisa memanfaatkan rice cooker anda yang rumah, tidak jauh beda dengan hasil kue dari oven rasanya tetapnikmat

selain cara membuatya mudah tapi juga menghemat biaya tanpa haruslagi membeli oven untuk membuat kue bolu pisang, jika kalian mempunyai budget yang banyak. kalian bisa juga membeli Oven. atau jika kalian sudah memiliki niat untuk usaha membuat toko kue kecil kecilan, langsung saja beli Ovennya.

Baiklah langsung saja kita Membuat kue bolu pisang yang nikmat, kalian bisa menyediakan bolu ini untuk anak anda ataupun keluarga anda atau mungkin bisa juga sebagai oleh oleh.
sebelum membuatnya kalian sediakan dulu bahan-bahannya

Bahan yang dibutuhkan adalah:


-Sediakan 7 sendok makan gula pasir
-Sediakan 3 Butir telor
-Sediakan 3 Sendok makan susu bubuk atau bisa juga mencampurnya dengan susu cair
-Sediakan garam secukupnya
- 1/2 sendok makan soda kue
-Sediakan 1 bungkus vanili
-Sediakan bubuk kayu manis
-Minyak goreng secukupnya
-4 buah pisang ambon
-Tepung terigu secukupnya

Jika bahan bahannya sudah siap maka kita akan membuat cara pembuatan Kue bolu pisang menggunakan rice cooker.

Cara pembuatan Bolu pisang rice cooker


Pertama sediakan pisang dang masukkan kedalanm tempat adonan lalu hancurkan pisang menggunakan garpu sampai lumat. lalu sisihkan

Kedua Kemudian ayaklah tepung lalu campurkan, susu bubuk, soda kue lalu masukkan bubuk kayu manis dan vanili lalu tambahkan garam sedikit lalu campur hingga merata

Ketiga, ambillah belender lalu masukkan gula pasir tadi dan telor lalu blender hingga semua tercampur merata

Keempat Campurkan semua adonan Tahap pertama, Kedua dan Ketiga, aduklah hingga adonan tercampur merata

Kelima, ambillah tempat rice cooker lalu olesilah rice cooker tadi dengan minyak lalu lapisi lagi dengan tepung. lalu tuangkan adonan tadi lalu hentakkan biar adonan tidak bergelembung. lalu tekan cook.
masaklah adonan 5-6 kali dengan jeda 3-5 min ya... lalu angkat jika sudah tidak lengket lagi

Masakan siap disajikan untuk keluarga anda

Selamat mencoba,


No comments:

Post a Comment